Persyaratan Untuk Pendaftaran Test CPNS Online 2014

Advertisement

Persyaratan Untuk Pendaftaran Test CPNS Online 2014| Untuk rekan-rekan yang tahun ini berencana mengikuti test CPNS sebaiknya membaca terlebih dahulu persyaratan apa saja yang harus di siapkan. Karena proses pendaftaran akan di lakukan secara online, maka siapkan berkas-berkas yang di butuhkan untuk melengkapi persyaratan tes CPNS secara online tersebut. Berkas-berkas yang akan di jadikan persyaratan semuanya harus dalam format digital. Berkas apa saja yang harus di siapkan?



Sesuai jadwal yang di tetapkan oleh panitia seleksi nasional CPNS 2014, bahwa proses pendaftaran test CPNS 2014 mulai di laksanakan tanggal 20 Agustus 2014, pendaftaran di lakukan melalui situs panselnas: http://panselnas.menpan.go.id

Cara pendaftaran bisa anda baca pada keterangan bagaimana prosedur pendaftaran CPNS 2014 pada posting ini:
Begini Cara Pendaftaran Online Test CPNS 2014

Ini dia persyaratan yang harus anda siapkan:
  • Nomor Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  • Tahun dan nomor ijasah pendidikan terakhir.
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) transkrip nilai pendidikan terakhir.
  • Berkas pasfoto digital warna berukuran 200 x 150 piksel dalam format JPEG (dengan nama ekstensi JPG) dan maksimal berukuran sebesar 30 KB.
  • Berkas fotokopi digital ijasah dan transkrip dalam format PDF (dengan nama ekstensi PDF) dan maksimal berukuran 500 KB.
  • Surat elektronik (email) yang biasa dan selalu Anda akses secara berkala. Informasi khusus akan disampaikan melalui surat elektronik secara langsung.
  • Judul dan abstrak tugas akhir/tesis/disertasi
  • Untuk pelamar lulusan dari luar-negeri, diwajibkan melampirkan Surat Keterangan Penyetaraan Ijazah dari Dikti-Depdiknas, atau Surat Keterangan telah mengajukan permohonan Penyetaraan Ijazah.
Yang perlu di perhatikan, data harus benar-benar valid, karena nantinya data akan di cek kembali pada saat verifikasi fisik sebelum tes tertulis. Jika pada saat pengecekan ditemukan ketidak sesuian data yang di upload pada saat pendaftaran online dengan bukti fisik yang di bawa pada saat pengecekan, maka peserta akan langsung di diskualifikasi.

Kapan pelaksanaan tes CPNS 2014? tes CPNS akan berlangsung tanggal 8 September 2014. Untuk itu persiapkan diri anda dengan berbagai latihan mengisi soal-soal prediksi tes CPNS yang bisa kita temukan dengan mudah di internet.

Ini penting untuk anda ketahui:
Download Prediksi Soal-soal CPNS 2014
Download dan Coba Aplikasi Simulasi CAT Untuk Latihan Test CPNS 

Sumber info: panitia seleksi nasional CPNS 2014

Advertisement

Terimakasih telah berkunjung ke blog pekerjaanguru.blogspot.com, mudah-mudahan bermanfaat!

Baca juga:

No comments:

Post a Comment